
Program Studi Teknologi Pangan merupakan salajh satu program studi di Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh yang menyelenggarakan pendidikan tinggi Diploma-III (D3) khususnya pangan.
Seiring dengan perkembangan teknologi dan meningkatnya kesejahteraan masyarakat, tuntutan terhadap pemenuhan kebutuhan pangan yang sehat, berkualitas dan bervariasi memerlukan tenaga-tenaga terampil yang mampu dalam bidang tersebut.
Banyaknya bermunculan industri-industri makan baik yang berskala besar maupun industri-industri kecil, membutuhkan inovasi-inovasi yang dapat menghasilkan produk-produk yang sesuai dengan tuntutan konsumen tersebut : sehat, bersih, berkualitas serta bervariasi. Potensi-potensi bahan pangan lokal dan jenis-jenis pakan yang sudah ada di setiap daerah menjadi suatu potensi yang sangat layak untuk di kembangkan
Program Studi yang mendapat nilai Akreditasi B dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dengan Surat Keputusan Nomor 240/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/Dipl-III/I/2021. ini menjawab tantangan tersebut baik dalam bentuk pendidikan formal untuk membentuk
tenaga-tenaga terampil yang akan mengimplementasikan ilmunuya nantinya, serta pelatihan-pelatihan terhadap kelompok-kelompok masyarakat yang membutuhkan
PROFIL PROGRAM STUDI
TEKNOLOGI PANGAN
Visi Prodi Teknologi Pangan
“Menjadi Salah Satu Program Studi Vokasi Terbaik dan Kompeten pada Bidang Teknologi Pangan yang Diakui Secara Nasional pada Tahun 2025”.
Misi Prodi Teknologi Pangan
- Menghasilkan lulusan profesional yang dapat berfikir ilmiah dalam memecahkan masalah yang berkaitan dengan bidang teknologi dan analisa pangan, tepat prosedur, bermutu dan produktivitas tinggi.
- Menyelenggarakan pendidikan, penelitian, dan pengabdian pada masyarakat dalam rangka pengembangan sumber daya lokal khususnya bidang pangan.
- Mengembangkan dan menerapkan IPTEK di bidang teknologi pangan untuk menunjang pembangunan nasional dengan memberdayakan potensi program studi teknologi pangan secara nasional.
- Menggalang kemitraan atau jaringan kerja di tingkat lokal, regional, dan internasional yang saling menguntungkan dengan industri dan perguruan tinggi lain dalam mengembangkan teknologi pangan serta menerapkannya untuk menghasilkan produk unggulan yang dapat diterima pasar.
- Menyediakan tenaga ahli yang siap menjadi wirausahawan dalam bidang teknologi pangan.
Tujuan Prodi Teknologi Pangan
- Menghasilkan lulusan yang memiliki akhlak mulia dan kemampuan soft skill, disiplin, mandiri, dan kompetitif sehingga mampu bersaing di tingkat lokal, nasional, serta regional.
- Menghasilkan lulusan yang memiliki kemampuan sebagai seorang supervisor/ asisten manajer pengolahan pangan dan pengawasan mutu pada industri pengolahan pangan.
- Menghasilkan lulusan yang memiliki kemampuan sebagai fasilitator/ penyuluh
- Menghasilkan lulusan yang memiliki kemampuan sebagai teknisi pengolahan pangan di industri pangan dan di Perguruan Tinggi.
- Menghasilkan lulusan yang memiliki kemampuan untuk mengembangkan diversifikasi produk olahan pangan dan memiliki jiwa wirausaha serta mampu mengelola usaha kecil dan menengah.
- Menghasilkan karya-karya teknologi tepat guna untuk meningkatkan mutu pendidikan dan pelayanan pada masayarakat dan instansi pemerintahan.
- Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat sesuai kompetensi dan bertanggung jawab demi kepentingan masyarakat.
Sasaran Prodi Teknologi Pangan
- Lulusan mampu diserap di berbagai bidang pada industri pangan atau pelaku bisnis pangan lainnya.
- Lulusan mampu mengembangkan usaha di bidang diversifikasi produk olahan pangan.
- Lulusan memiliki jiwa wirausaha dan mampu mengelola usaha kecil dan menengah di bidang pangan.
- Lulusan mampu menerapkan IPTEK untuk meningkatkan mutu pendidikan dalam rangka pengembangan sumber daya lokal khususnya bidang pangan.
Profil Lulusan Prodi Teknologi Pangan
- Supervisor/ asisten manajer pengolahan pangan dan pengawasan mutu pada industri pengolahan pangan
- Fasilitator/ penyuluh pangan
- Teknisi pengolahan pangan di Industri Pangan dan di Perguruan Tinggi
- Wirausahawan
PROFIL DOSEN
TEKNOLOGI PANGAN
AKREDITASI PRODI
TEKNOLOGI PANGAN


PROFIL JURUSAN
PROFIL PROGRAM STUDI
- S2-Ketahanan Pangan
- D4-Pengelolaan Perkebunan
- D4-Pengelolaan Agribisnis
- D4-Teknologi Produksi Tanaman Pangan
- D4-Teknologi Produksi Ternak
- D4-Teknologi Produksi Tanaman Perkebunan
- D4-Teknologi Rekayasa Komputer
- D4-Teknologi Rekayasa Pangan
- D4-Teknologi Benih
- D3-Agribisnis
- D3-Tata Air Pertanian
- D3-Teknologi Mekanisasi Pertanian
- D3-Teknologi Pangan
- D3-Budi Daya Tanaman Hortikultura
- D3-Paramedik Veteriner
- D2-Operasionalisasi Kafe dan Patiseri
PROFIL LABOR KOMPETENSI
- Labor Teknik Benih dan Perbanyakan Tanaman
- Labor Budidaya Tanaman (Agronomi)
- Labor Fisiologi dan Biologi
- Labor Perlindungan Tanaman (Hama dan Penyakit Tanaman)
- Labor Tanah dan Pengelolaan Organik
- Labor Produksi Ternak
- Labor Nutrisi dan Teknik Pakan
- Labor Kesehatan dan Penyakit Hewan
- Labor Logam, Kayu dan Beton
- Labor Workshop Alsintan dan Otomotif
- Labor Survey, Pemetaan dan Design
- Labor Teknik Sumberdaya Air
- Labor Instrumen dan Kelistrikan
- Labor Lingkungan
- Labor Pengolahan dan Pasca Panen
- Labor Uji Mutu dan Analisis
- Studio Agribisnis dan Komunikasi
- Labor Bahasa
PROFIL UPT DAN P3M


Lokasi Kampus
POLITEKNIK PERTANIAN NEGERI PAYAKUMBUH
Jalan Raya Negara KM.7 Tanjung Pati Kec. Harau Kab. Lima Puluh Kota
Sumatera Barat – 26272
Tlp. 0752-7754192 Fax. 0752-7750220 Email : sekretariat@politanipyk.ac.id
Create by Amrzal Ch